ANALISIS KEBUTUHAN HARDWARE DAN SOFTWARE
DALAM SEBUAH SISTEM JARINGAN KOMPUTER
Warung Internet (disingkat: warnet) adalah salah satu jenis wirausaha yang menyewakan jasa internet kepada khalayak umum.Warnet merupakan salah satu tempat usaha yang memakai system
jaringan computer dalam melakukan operasinya, agar jaringan computer di warnet
tersbut terhubung ke internet diperlukan sebuah koneksi melalui jasa ISP (
internet service provider ), pada kesempatan ini saya mencoba menganalisis
sebuah warnet yang berada di wilayah Sumedang bernama LUQINSHA warnet ini
tepatnya berada di jalan angkrek situ. Berikut hasil analisis yang saya dapat
dilihat dari beberapa aspek.
PENGGUNAAN WARNET
Warnet banyak dimanfaatkan oleh mahasiswa, pelajar ,profesional dan wisatawan asing.
Warnet digunakan untuk bermacam-macam tujuan, bagi pelajar, dan mahasiswa warnet banyak digunakan untuk:
- Mengerjakan tugas atau pekerjaan rumah
- Melakukan riset
- Menulis skripsi
- Bermain permainan daring
Bagi masyarakat umum warnet digunakan untuk:
- Memeriksa kiriman surat elektronik terbaru
- Melamar pekerjaan
- Bersosialisasi dan berkomunikasi (chatting)
- Sarana menikmati hiburan dan lain sebagainya.
Analisis Kebutuhan
Untuk membuat sebuah system jaringan computer
pada warnet diperlukan beberapa hal yang harus ada, supaya system jaringan
computer ini bias berjalan sesuai dengan keinginan, kebutuhan dan kepentingan.
Hal – hal yang dibutuhkan dalam sebuah system jaringan computer meliputi
hardware dan software yang sesuai dengan kebutuhan, berikut beberapa perangkat
yang dibutuhkan dalam sebuah system jaringan computer dalam hal ini di warnet
LUQINSHA yang juga menyediakan fasilitas game online :
Hardware
- · 1 buah computer yang dipakai untuk server
- · Beberapa computer yang dipakai untuk client
- · Spesifikasi tiap computer yang ada harus sesuai dengan kebutuhan pada warnet tersebut agar layanan yang tersedia di warnet tersbut dapat berjalan dengan semestinya diantaranya
- · Karena di warnet ini terdapat layanan game online sehingga VGA yang dibutuhkan adalah VGA yang memiliki resolusi yang tinggi minimal 128 MB, dan memiliki memori minimal 512 ini diperlukan agar dapat memainkan game yang 3D yang membutuhkan spesifikasi yang besar.
- · Prosesor yang dibutuhkan minimal 3,5 Hetz.
- · Memori atau RAM yang dibutuhkan minimal 1 GB. Ini dibutuhkan agar kapasitas
- · Monitor yang memiliki resolusi 1024 X 764 ke atas. Karena ini merupakan salah satu syarat agar game online dapat dimainkan dengan nyaman contohnya pada game Online PB(point Blank).
- · Hardisk yang digunakan minimal 20 GB untuk client dan untuk server 40 GB. Karena fungsi penyimpanan di computer client tidak terlalu besar berbeda halnya dengan di server sehingga memerlukan kapasitas yang lebih besar.
- Selain perangkat computer yang cukup memadai juga diperlukan peralatan jaringan yang mampu mendukung operasional warnet tersebut diantaranya adalah ;
- · ROUTER yang digunakan haruslah compatible dengan paket jaringan yang dipakai.
- · NIC (Network Interface Card) harus sudah bisa mengimbangi kecepatan yang dipakai untuk itu minimal diperlukan NIC memiliki kecepatan minimal 100/10 MBPS.
- · SWITCH/ HUB digunakan untuk menghubungkan tiap computer dalam sebuah jaringan local sebaiknya digunakan SWITCH yang memiliki 16 port karena biasanya dalam sebuah jaringan computer di warnet tidak lebih dari 12 komputer.
- · Cable UTP yang digunakan minimal cat. 5 karena biasanya dalam sebuah warnet jarak antar tiap computer tidak terlalu berjauhan serta ini sesuai dengan NIC yang dimiliki.
- · Konektor RJ45 untuk menghubungkan cable UTP dengan NIC. Dalam sebuah warnet biasanya digunakan tipe STRIGHT untuk menghubungkan client, server ke SWITCH dan menghubungkan Server Ke Router.
Software
- · Billing sebuah aplikasi yang dipakai untuk membantu admin dalam melakukan perhitungan waktu dan biaya serta digunakan untuk membuat laporan keuangan dan laporan data karyawan pada warnet, selain itu juga billing digunakan untuk memanajemen client memberikan penomoran pada client.
- · Web Browser adalah sebuah aplikasi yang digunakan untuk membuka sebuah website dan melakukan aktifitas berinternet lainnya.
- · Apliksi Game Online untuk dapat masuk ke layanan game online misalnya Point Blank dll.
- · Alamat IP, alamat IP yang digunakan pada jaringan local di warnet menggunakan IP ver. 4 kelas C karena hanya terdiri dari belasan computer.
- · Sistem Operasi yang digunakan sebaiknya sama atau untuk server digunakan Sistem Operasi khusus server minimal untuk client adalah Microsoft windows XP atau untuk server Windows Server 2003.
- · Download Manager, merupakan aplikasi yang digunakan untuk membantu proses download.
- · Bandwitch limiter digunakan untuk mengatur bandwitch yang diberikan pada tiap client agar merata.
Analisis Lokasi
Ruangan yang ada di warnet LUQINSHA ini seluas 4X5 m2 berikut gambar tata letak instalasi peralatan di warnet tersbut,
dengan menggunakan topologi STAR.
sistem jaringan komputer di Luqinsha
keterangan :
1.
Server 1 buah
2.
Client 8 buah
3.
Kabel UTP cat 5 dengan konektor RJ45 tipe stright menghubungkan
client dengan Switch,serta server dengan switch
4.
Switch 16 Port
5.
Kabel UTP cat 5 dengan konektor RJ45 tipe stright menghubungkan
server dengan Router
6.
Router compatible 1024 Kbps.
7.
Printer yang sudah di sharing sehingga bisa digunakan komputer
manapun di jaringan.
8.
Telephone untuk terhubung dengan ISP
Rencana konfigurasi TCP /IP :
- · Server memiliki IP 192.168.0.1
- · Client : 192.168.0.2 – 192.168.0.9 menurut operator konfigurasi IP Addres ini sengaja dimulai dari 2 dilakukan untuk memudahkan pengaturan client karena tiap komputer di beri alamat yang berurutan.
- · Subnet Mask : 255.255.255.0
- · Default Gateway : 192.168.0.1
- · Preferred DNS Server : 222.124.20
Analisis H/W
Hardware yang digunakan di warnet tersebut :
- SWITCH 16 port ini sesuai dengan jumlah computer yang ada di warnet tersebut dan untuk pengembangan lebih lanjut SWITCH ini masih bisa dipergunakan karena masih tersisa beberapa port lagi yang masih digunakan apabila dikemudian hari ada penambahan computer lagi. Karena pada saat ini hanya dipakai 9 port yang artinya masih ada 7 port lagi yang masih bisa digunakan jika ada penambahan computer.
- Kabel UTP cat 5 yang compatible dengan kecepatan 100/10 MBPS dan memiliki jangkauan 100 meter ini masih bisa digunakan apabila dikemudian hari ada penambahan computer dengan jangakuan tidak lebih dari 100 m, namun bila lebih dari 100 m otomatis cable ini sudah tidak bisa digunakan lagi karena jangkauannya kurang.
- Router yang digunakan pada saat ini adalah TP-LINK compatible untuk kecepatan 1024 Kbps. Apabila kecepatan nya akan ditambah otomatis router ini sudah tidak optimal untuk dipakai harus ada penggantian sesuai dengan kecepatan yang akan dipakai.
- Client
- Prosesor
- Hardisk
- VGA
- RAM
- NIC
- Server
- Prosesor
- Hardisk
- VGA
- RAM
- NIC
- UPS yang digunakan dapat menyimpan daya sebesar Watt, bila terjadi pengembangan system lebih lanjut UPS ini masih bisa digunakan kembali. Tidak perlu ada penggantian.
- Daya listrik yang tersedia sebesar 2200 watt ini sangat cukup seandainya dikemudian hari aka nada pengembangan system computer agar lebih besar lagi.
- Monitor yang dipakai untuk client adalah LCD sebesar 17″ inci yang dapat menampilkan resolusi lebih dari 1024×764 ini cukup baik untuk dapat menampilkan game dengan cukup baik dan enak dipandang. Sedangkan untuk server menggunakan LCD sebesar 19″.
Analisis S/W
- SO (system Operasi) system operasi yang digunakan saat ini adalah windows XP SP 2 baik untuk client maupun server, untuk saat ini system operasi ini dirasa cukup karena sudah kompatibel dengan banyak aplikasi serta game online yang tersedia, namun dengan spesifikasi H/W yang dimiliki tidak perlu ada pergantian H/W apabila system operasi yang ada akan di ganti.
- Billing yang dipakai di warnet ini adalah billing explorer yang mampu mengelola puluhan client, untuk penambahan client billing ini pun masih bisa digunakan karena mudah untuk digunakan dan tidak terlalu membebani memori.
- Web Browser, dalam hal web browser terdapat banyak pilihan yang bisa digunakan di warnet ini, dan system operasinyapun masih bisa kompatibel dengan web browser yang ada.
- Anti virus, anti virus yang digunakan adalah AVG yang mudah di Update dan licensinya gratis alias free jadi walaupun komputernya ditambah tidak akan ada penambahan biaya untuk menginstal antivirus karena bersifat gratis.
- Game Online, aplikasi ini diperlukan agar pengguna dapat masuk ke game online untuk sekarang H/W yang digunakan masih bisa digunakan untuk game-game 3D baru.
Analisis waktu
Waktu yang digunakan untuk mengembangkan system jaringan computer di warnet tersebut dengan 9 komputer yang terdiri dari 8 client dan 1 server, membutuhkan konektor RJ 45 sebanyak 20 conector.
- Untuk membuat conector sebanyak 20 buah diperlukan waktu sebanyak
- Untuk mengkonfigurasi IP diperlukan waktu sebanyak
- Untuk pemasangan billing diperlukan waktu sebanyak
- Untuk melakukan installasi web browser anti virus dll diperlukan waktu sebanyak
Kesimpulan
Dari hasil analisis yang telah dilakukan bahwa di warnet ini jaringan computer yang telah terpasang cukup memadai untuk dapat menjalankan pelayanan yang ada di warnet ini misalnya untuk game online jaringan yang digunakan sudah memungkinkan dan dapat menjalankan game online dengan lancar, selain itu dari hardware yang dimiliki pun sudah memadai sehingga masih bisa diandalkan seandainya pada kemudian hari akan dilakukan pengembangan jaringan lebih lanjut sehingga ini dapat mengurangi biaya bila terjadi pengembangan lagi, serta untuk hardware jaringanpun seperti switch, kabel, dan router masih bisa diandalkan.
b
0 komentar:
Posting Komentar